KOTA Q YANG HIJAU


Alhamdulillahirabbil ‘alamin kita ucapkan kepada ALLAH SWT, karena berkat diaLah kabupaten kuantan singingi menerima juara lomba penghijauan dan konservasi alam tingkat nasional dari menteri kehutanan MS. Kaban.


Hal ini tidak luput dari usaha kita bersama, pemerintah, masyarakat kuantan singingi tersebut yang terus melakukan penghijauan. Dan didukung oleh H. Sukarmis sebagai Bupati Kuantan singingi yang terus mengayomi dan membimbing masyarakat untuk melestarikan lingkungan. Bagaimanapun semua itu tidak akan berjalan lancar tanpa kerja sama.


Semua itu sangat membantu kehidupan masyarakat karena dengan adanya penghijauan maka lingkungan hidup kita akan menjadi lebih sehat dan juga dapat melindungi hewan yang berada didalam hutan tersebut.


Jika seandainya masyarakat kuantan singingi melakukan penebangan hutan secara liar. Maka, lingkungan kita akan punah dan menyebabkan bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dll. Tentu saja hal ini akan menyebabkan kerusakan pada kita. Dan hewan yang hidup didalamnya akan kelaparan karena tidak ada lagi yang akan dimakannya.


Jadi, kesimpulannya lingkungan yang hijau akan menjadikan lingkungan hidup yang sehat serta segala makhluk hidup yang bergantung terhadap hutan akan tetap bisa mempertahankan hidupnya. Dan jagalah lingkungan kita. jangan merusak hutan sembarangan karena hutan adalah rumah kita.

SAVE OUR FOREST

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar